Jeda di antara adzan dan iqamah adalah salah satu waktu terbaik untuk shalat sunnah dan berdoa. Dari Annas bin Malik radhiyallahu ‘anhu ia berkata bahwa Rasulullah shalallahu alaihi wa salam bersabda, “Sesungguhnya doa yang tidak tertolak adalah doa antara adzan dan iqamah, maka berdoalah (kala itu)” (HR Ahmad 3/155, shahih).
Tidak ada barang satupun hadits pun yang memerintahkan dalam jeda waktu tersebut untuk melantunkan puji-pujian, shalawatan yang tidak diajarkan Rasulullah, apalagi menggunakan pengeras suara sehingga mengganggu orang yang sedang shalat sunnah dan berdoa.
Leave a Reply